Perang Sipil Amerika (American Civil War) merupakan perang saudara yang terjadi di Amerika Serikat antara tahun 1861 hingga 1865. Dalam perang ini dua pihak saling berhadapan yaitu Negara Konfederasi (Confederate States of America) dan Pemerintah Federal AS (Union).
Negara Konfederasi Amerika atau ‘Konfederasi’ adalah kumpulan 11 negara bagian Selatan yang tetap mendukung perbudakan dan menarik diri dari pemerintah federal (union).
Fakta tentang Perang Sipil Amerika (1861-1865)
Berikut adalah beberapa fakta dan informasi tentang Perang Sipil Amerika:
1. Perang Sipil Amerika atau Perang Saudara Amerika dimulai pada tanggal 12 April 1861, saat pasukan Konfederasi menyerang instalasi militer AS di Fort Sumter di South Carolina, dan berakhir pada tanggal 9 April 1865 saat pasukan Union memenangkan perang.
Sekitar 6000 pertempuran berlangsung selama perang dan sebagian besar terjadi di wilayah Selatan.
2. Sekitar 2.100.000 tentara berpartisipasi dalam perang membela Union, sementara 1.064.000 tentara berpartisipasi membela Konfederasi.
Korban tewas di kamp Union tercatat sebesar 360.000 orang dengan 110.000 diantaranya tewas di medan perang.
Sementara itu, 260.000 tercatat tewas di kamp Konfederasi dengan 93.000 diantaranya tewas di medan perang.
Lebih dari 10.000 tentara yang mewakili Union berumur di bawah 18 tahun.
3. Ulysses S. Grant memimpin 533.000 pasukan Union setelah dia dipromosikan menjadi Letnan Jenderal pada tahun 1864.
Dia akhirnya terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-18 pada tahun 1869.
4. Selama perang, banyak pertempuran intens yang menyebabkan sejumlah besar korban dalam waktu singkat.
Dalam Pertempuran Shiloh yang terjadi di tepi sungai Tennessee, jumlah korban tewas mencapai 23.700 orang.
Lebih banyak orang Amerika tewas dalam perang ini dibandingkan kombimasi dari perang-perang sebelumnya.
Dalam satu hari, tercatat 12.401 orang tentara Union tewas pada Pertempuran Antietam. Peristiwa tersebut dikenang sebagai hari paling berdarah dalam perang saudara.
Pada Pertempuran Cold Harbor di Virginia, sebanyak 7.000 tentara tewas dalam kurun waktu 20 menit.
5. Pertempuran sengit antara dua kapal perang USS Kearsarge dan CSS Alabama terjadi di lepas pantai Cherbourg, Perancis.
Orang Perancis berkumpul di pantai untuk menyaksikan pertempuran bersejarah tersebut.
Pelukis Perancis Pierre-Auguste Renoir mengabadikan momen ini dalam sebuah lukisan yang kini disimpan di Philadelphia Art Gallery.
6. Senapan tembakan tunggal merupakan senjata paling umum yang digunakan selama Perang Saudara Amerika. Peluru senapan ini diisi melalui laras
80% dari luka yang diderita oleh tentara selama pertempuran disebabkan oleh senjata ini, yang dapat menembakkan tiga peluru dalam satu menit dengan jangkauan sekitar 900 meter.
Bola ‘minie’, peluru ditemukan oleh tentara Perancis, Kapten Minie, juga menyebabkan banyak korban.
7. Meskipun artileri secara ekstensif digunakan dalam perang, hanya 10% dari total korban disebabkan oleh tembakan artileri.
Suara rentetan meriam pada Pertempuran Gettysburg terdengar hingga Pittsburgh yang berjarak sekitar 160 km.
Rata-rata, seorang prajurit membawa 3,5 kg amunisi, termasuk 40 peluru dalam kotak cartridge dan 60 peluru yang dibawa dalam tas.
Selain senapan dan meriam, senjata lain yang digunakan dalam Perang Saudara Amerika termasuk revolver, granat tangan, ranjau darat, pedang, api Yunani dan pedang pendek.
8. Lebih dari 360.000 tentara Amerika Serikat kehilangan nyawa dalam perang ini.
Dari jumlah tersebut, hanya sepertiga yang tewas akibat pertempuran sedangkan dua pertiga sisanya tewas akibat wabah penyakit.
Penyakit yang paling umum diderita selama Perang Saudara adalah tifus, malaria, pneumonia, disentri, arthritis, dan kekurangan gizi.
9. Kampanye Peninsula dan Pertempuran Antietam merupakan pertempuran pertama yang menggunakan korps ambulans terorganisir.
Lebih dari 1100 ambulans digunakan dalam Pertempuran Gettysburg.
Para direktur medis dari pasukan Union melaporkan bahwa semua prajurit yang terluka dibawa keluar medan perang dan diberikan perhatian medis hingga 12 jam setelah perang berhenti.
Red Rover, sebuah kapal perang rumah sakit AL, pertamakali digunakan selama pertempuran Vicksburg.
10. Perang Saudara Amerika akhirnya berakhir pada tanggal 9 April 1865 saat pihak Konfederasi menyerah kepada pasukan Union.
Berakhirnya perang menandai awal dari ‘Era Rekonstruksi’ dalam politik Amerika Serikat dan menjadi momentum diakhirinya perbudakan di Amerika Serikat.
sumber: http://www.amazine.co/23351/10-fakta-informasi-menarik-tentang-perang-sipil-amerika/
.